Mari kita jujur dalam hal ini. Apa yang benar-benar kamu inginkan tentang cinta? Hubungan seperti sengatan listrik yang membuatmu merasa hidup? Dongeng pernikahan yang menuju ke kebahagiaan abadi? Menemukan seseorang yang membuatmu merasa lengkap? Mungkin semua hal di atas.

Tapi cinta, keromantisan yang ideal ini – tidak cukup sama dengan sebuah hubungan, bukankah begitu? Cinta adalah emosi tak berwujud, tapi hubungan membutuhkan usaha nyata untuk membuatnya semakin kuat. Kebanyakan dari kita, menerima kenyataan ini seperti pil keras yang sulit ditelan, dan kita dapat berakhir dengan melKita pikir cinta adalah stimulasi konstan.

Aku menyalahkan film dan novel romantis untuk ini. Mereka telah merusak hubungan kita. Karakter yang terlalu luar biasa, dan cerita yang selalu berakhir dengan klimaks kebahagiaan mereka, sehingga kita mendambakan untuk merasakan hal yang sama. Ide kita tentang cinta adalah romantis dan percikan dan perasaan dag dig dug. Kita ingin hubungan yang membuat kita melayang tinggi dan merasakan dunia dalam kualitas Blu-ray. Ketidakpastian di awal biasanya tersampaikan. Kita ingin tahu apakah orang yang kita temui akan mengirim pesan, apakah mereka memikirkan kita, dan kemudian perasaan gugup menggejolak. Ini persis seperti yang digambarkan pada film!

Kemudian, setelah beberapa waktu, seiring hubungan menjadi lebih stabil, kegembiraan mulai menghilang. Dan kamu lanuntuk mendapati mereka menginjak dan mematahkan berkeping-keping. Jadi kita putuskan cukup disini saja, tidak ada lagi komitmen 200%. Kita akan bermain santai mulai sekarang. Kita akan hidup dengan pepatah, “Tanpa ikatan” dan “Aku tidak benar-benar mencari sesuatu yang serius”.

Ketakutan patah hati ini sangat nyata. Tetapi jika kamu akhirnya ingin menemukan seseorang yang akan kamu tempatkan sepenuhnya di hatimu, kamu harus bersedia melakukan hal yang sama. Jika tidak, kamu akan selalu menarik bagi orang sama sepertimu yang ingin bermain dengan santai.

Kita menginginkan hasil yang indah tanpa kerja keras.

Kita menginginkan foto sepasang kekasih yang berbahagia di media sosial untuk menunjukkan pada dunia betapa kita tampak hebat dengan pasangan kita. Kita ingin melakukan hal-hal yang indah – berbelanja di Paris, bermain papan salju di Niseko – tapi kita tidak ingin bekerja keras belajar untuk setuju hingga tidak setuju, untuk berkompromi sesekali, untuk menyakiti dan saling memaafkan. Tetapi sebuah usaha dan komitmen merupakan jantung dari hubungan.

Ini seperti membeli sebuah apartemen bersama-sama. Ketika kamu memposting gambar pembangunan barumu, orang hanya melihat furnitur dan desain interior yang cantik. Kamu, dan pasanganmu, tahu berapa banyak darah, keringat dan air mata yang dibutuhkan untuk dapat membangun sebuah rumah yang lengkap dan indah dengan pasanganmu.

Segala sesuatu yang berharga membutuhkan usaha. Begitupun juga hubungan. Sangat mudah untuk memilih hanya bagian-bagian terbaik yang kamu sukai, tetapi di dalam hatimu, kamu tahu bahwa jika kamu hanya menginginkan kecantikan belaka, semua yang kamu dapatkan adalah topeng dari hubungan, yang tidak perlu untuk dikatakan itu tidak akan pernah bertahan. Jadi ambillah keberanian, berhenti menyabotase dirimu, dan menyelamlah ke dalamnya!